Cara Tarik Komisi Affiliasi TikTok ke Akun OVO
Bagi kamu yang ingin menarik komisi afiliasi TikTok ke akun OVO, berikut adalah langkah-langkah mudahnya. Simak baik-baik ya!
Langkah-langkah:
-
Buka Aplikasi TikTok
Pastikan kamu sudah login ke akun TikTok yang terdaftar di program afiliasi. -
Masuk ke Menu Pusat Afiliasi
Pilih menu Pusat Afiliasi, lalu lanjut ke bagian Penghasilan, dan klik Tarik Saldo. -
Tambahkan Rekening Penarikan
Jika belum menambahkan metode penarikan, tekan tombol + Tambahkan untuk menambahkan rekening baru. -
Pilih Bank NOBU
Pada opsi bank, pilih Bank NOBU. Kemudian, isi nomor rekening dengan format berikut:- Tambahkan angka 9 di depan nomor akun OVO kamu.
- Contoh: Jika nomor OVO kamu adalah 081xxxxxxx, maka masukkan 9081xxxxxxx sebagai nomor rekening.
-
Tarik Saldo dan Konfirmasi
Setelah semuanya terisi dengan benar, pilih jumlah saldo yang ingin ditarik, lalu klik Tarik Saldo. Terakhir, lakukan Konfirmasi untuk menyelesaikan proses penarikan.
Catatan Penting:
Jika penghasilan kamu masih kecil atau "recehan", disarankan untuk menarik komisi afiliasi TikTok ke akun Dana. Hal ini karena biaya admin (fee) untuk penarikan ke Dana jauh lebih kecil dibandingkan dengan OVO yang menggunakan metode bank transfer.
Penutup
Itulah cara mudah untuk menarik komisi afiliasi TikTok ke akun OVO. Semoga artikel ini bermanfaat ya! Jika merasa terbantu, jangan lupa untuk berikan senyum terbaikmu untukku.
Selamat mencoba!